Lenovo ThinkBook 15p Gen 2i, Export Video Bisa Lebih Cepat!

Lenovo ThinkBook 15p Gen 2i Export Video Bisa Lebih Cepat

Lenovo ThinkBook 15p Gen 2i merupakan salah satu laptop andalan yang telah Lenovo luncurkan secara resmi.

Sebenarnya, laptop ThinkBook ini termasuk laptop generasi terbaru dari Lenovo ThinkBook 15p yang sudah rilis terlebih dahulu.

Karena laptop ini merupakan generasi terbaru, maka tak heran jika banyak sekali pembaruan yang Lenovo hadirkan melalui laptop generasi barunya ini.

Baca Juga: Lenovo ThinkPad X1 Carbon Gen 9, Desain Menarik dan Performa Tinggi!

Spesifikasi Lenovo ThinkBook 15p Gen 2i

Perlu Anda tahu, laptop generasi terbaru dari Lenovo ThinkBook 15p ini membawa berbagai pembaruan.

Baik itu dari segi spesifikasi sampai dengan berbagai macam fitur yang ada pada perangkat Lenovo ini. Untuk lebih jelasnya, simak spesifikasi Lenovo ThinkBook 15p Gen 2i berikut ini!

Layar dan Desain

Jika kita lihat dari segi layar, Lenovo ThinkBook ini sudah hadir dengan membawa layar dengan ukuran 15,6 inch.

Layar berukuran 15,6 inch ini sudah mendukung resolusi UHD dan panel IPS anti-glare. Kemudian, laptop ini juga memiliki tingkat kecerahan maksimal hingga 300 nits.

Kemudian juga memiliki rentang warna atau color garmut 100 persen sRGB.

Desain dari Lenovo ThinkBook 15p Gen 2i juga sudah tampak begitu modern dan stylish. Tebal laptop ini yaitu 19,9mm dan beratnya hanya 1,9 kg saja.

Baca Juga: Lenovo Chromebook 100e Terjangkau, Siap Dukung Aktivitas Pendidikan!

Performa

Sedangkan untuk masalah performanya, Lenovo ThinkBook ini juga sudah mendapat dukungan dari processor Intel Core i7 generasi 10 H-series.

Processor Intel Core i7 ini juga mempunyai jumlah inti yang banyaknya 8-core dan clock speed sampai dengan 5GHz.

Pihak Lenovo juga berani mengklaim apabila processor Intel Core i7 generasi 10 H-series ini mampu menjadikan laptop mempunyai kemampuan export video 4K 70 persen. Bahkan, bisa jauh lebih cepat daripada biasanya.

Dari sisi performa lainnya, Lenovo ThinkBook 15p Gen 2i juga hadir dengan membawa GPU up to NVIDIA GeForce GTX 1650 Ti Max Q.

Lenovo juga menilai jika GPU yang terdapat pada laptop generasi baru ini dapat menunjang pengguna untuk melakukan berbagai macam proses editing.

Konfigurasi

Kemudian, untuk bagian konfigurasi, Lenovo ThinkBook generasi terbaru ini juga menawarkan berbagai macam varian RAM up to 32GB serta SSD PCIe up to 1TB.

Jika masih merasa kurang dengan ruang penyimpanan tersebut, Laptop Lenovo ThinkBook ini juga sudah menyediakan slot SSD PCIe tambahan yang bisa Anda gunakan untuk menyimpan file hingga 1TB.

Tak hanya itu saja, masih banyak berbagai macam fitur tambahan yang dapat pengguna nikmati pada laptop dari Lenovo ThinkBook ini.

Mulai dari fitur noise cancellation berbasis AI. Kemudian ada juga fitur service hot keys, booting otomasi, mode eye-care, dan juga ThinkShutter.

Semua fitur yang tersedia mampu membantu mempermudah berbagai macam kebutuhan pengguna dalam menggunakan laptop ini.

Baca Juga: Lenovo ThinkBook TB13s ITL Gen 2 Hadir dengan Desain Ramping, Cek!

Harga

Buat Anda yang ingin membeli laptop Lenovo ThinkBook 15p Gen 2i, harganya yaitu mulai dari Rp 19,400,000.

Dengan harga tersebut, Anda bisa mendapatkan spesifikasi laptop yang sudah mumpuni. (R10/HR-Online)