Inilah Cara Redirect Otomatis Dari UC Browser ke Chrome

Cara Redirect Otomatis UC Browser ke Google Chrome

Cara redirect uc ke chrome – Sudah lama saya tidak update mengenai dunia blogger.

Sebelumnya saya hanya membahas mengenai bisnis di sosial media, kali ini saya akan memberikan tips bagaimana agar blog kita auto redirect dari uc browser ke google chrome secara otomatis.

redirect google chrome pada android yang bisa menguntungkan para pengguna blogger maupun wordpress, karena jika user membuka website kita pada aplikasi uc browser maka iklan adsense atau sejenisnya tidak bakalan muncul karena ada fitur yang namanya adblock.

Adblock itu sendiri memang sangat membantu bagi pengguna yang orangnya tidak mau ribet dengan adanya banyak iklan yang bermunculan. Nah..maka dari itu para user memilih uc browser untuk menjelajahi website tanpa adanya iklan yang mengganggu.

Disisi lain ada pihak yang dirugikan karena banyaknya orang atau pengguna aktif yang mencari sumber informasi melalui aplikasi uc browser tidak menggunakan browser bawaan seperti google chrome atau yang tanpa ada fitur adblock ini.

Ruginya kenapa?

Kerugiannya cukup berpotensi dengan penghasilan dari iklan yang ditampilkan pada laman kita.

Cara kerja sistem adblock ini adalah memblokir semua jenis iklan yang mengganggu user misalnya ; iklan banner, popup dan popunder.

Semua jenis iklan tersebut sangat meresahkan para pengguna yang sedang menjelajah internet untuk menggali informasi dalam suatu laman.

Maka dari itu banyak pengguna yang beralih ke uc browser untuk mengatasi iklan yang sering bermunculan dan mengganggu para penggunannya.

Cara agar adblock tidak terdeteksi ini sering digunakan oleh para blogger yang tidak ingin penggunanya membuka web melalui uc browser.

Kerugian yang ditimbulkan oleh adanya fitur adblock ini adalah :

  • Menurunnya penghasilan pada iklan
  • Blog yang menggunakan fitur anti adblock bakalan tidak dikunjungi karena user menganggap situs tersebut berbahaya atau kebanyakan iklan
  • Bounce rate akan naik drastis

Dengan adanya fitur adblock ini sangat di sayangkan untuk para pencari receh seperti saya ini.

Oleh karena itu saya akan membagikan sedikit cara untuk redirect otomatis dari uc ke chrome dengan mudah.

Terkadang…iklan yang tampil bisa menghalangi ke fokusan saat membaca. Maka dari itu pengguna akan mencari aplikasi peramban yang bisa memblokir semua iklan tersebut dan itu bersangkutan pada cara menghilangkan redirect pada android.

Saya tidak bahas itu…

lanjut ke topik pembahasan yaitu cara agar otomatis redirect dari uc browser ke chrome

Kenapa saya membuat artikel ini?

Sebab saya juga mengalami penurunan penghasilan dari adsense karena banyak pengguna yang memakai uc browser sebagai peramban untuk googling.

Jadi, saya akan memberikan cara ini agar blog kita menjadi redirect otomatis dari uc browser ke google chrome yang hanya bisa diterapkan pada android.

…kepo ya? langsung saja olah tkpnya

Cara Redirect Otomatis UC Browser ke Chrome

Silakan buka dashbord blogger anda https://www.blogger.comPilih menu theme atau tema

cara otomatis redirect dari uc ke chrome

Kemudian cara untuk redirect otomatis dari uc browser ke chrome yaitu, masuk ke menu edit html dan tekan CTRL + F untuk menampilkan search box dan digunakan untuk mencari tag </head> atau &lt;/head&gt;&lt;!–<head/>–&gt;

otomatis redirect ke chrome

Letakan javascript dibawah ini tepat di atas tag </head>

<b:if cond=’data:blog.isMobileRequest == &quot;true&quot;’>
<script type=’text/javascript’>
//<![CDATA[
var findmove1 = navigator.userAgent;
var redirect = findmove1.search(“UCBrowser”);
if(redirect>1) {
var queries1 = window.location.assign(“googlechrome://navigate?url=”+ window.location.href);
var activity = queries1;document.getElementsByTagName(‘head’)[0].appendChild(activity);
}
//]]>
</script>
  </b:if> 

Setelah kamu meletakan kode javascript ke template anda, langkah selanjutnya adalah simpan template 

Pasti kamu berpikiran, kenapa hanya dialihkan pada browser google chrome? mengapa tidak pakai browser selain chrome? Nah akan saya jelaskan.

Artikel lainnya : Cara mudah mendapatkan sitelink dari google

Mengapa pengalihan dari uc browser ke google chrome?

DIkarenakan banyak browser yang sudah menggunakan fitur adblock ini, maka lebih baik mengalihkan uc browser ke google chrome ini.

Peramban chrome yang masih memiliki kesempatan bagi prublisher adsense atau iklan laiinnya, sebab google chrome belum dibekali dengan fitur adblock ini.

Tampilan yang masih friendly bagi user yang kurang begitu paham dalam menggunakan browser ini, tidak usah ribet-ribet dalam melakukan penjelajahan pada suatu situs.

Tidak hanya tampilannya saja yang friendly, google chrome tidak mempunyai fitur adblock apapun ketimbang uc browser.

Kenapa harus memasang javascript anti uc browser pada blog?

Fitur adblock/ adblock plus ini bikin publisher iklan pada jengkel, karena semua iklan bakal di blokir dengan adanya fitur adblock plus ini.

Memasang script anti uc browser ini sangat diperuntukan untuk blog yang mempunyai pengunjung yang menggunakan peramban uc browser android ini.

Perlu dipikir lagi…bahwa javascript ini sangat penting dan bakal berpengaruh terhadap pendapatan iklan anda karena situs/ blog anda akan dialihkan secara otomatis ke browser google chrome yang tidak memiliki fitur adblock ini.

Akhir Kata

Mengenai pemasangan javascript ini, anda harus memikirkan matang matang dan harus menganalisa bahwa blog anda sebagian besar memiliki pengunjung yang memakai peramban dari uc browser.

Dikarenakan banyaknya para publisher yang mengeluh karena hal ini maka ada yang membuat script ini untuk menanggulangi masalah redirect otomatis dari uc browser ke google chrome dengan mudah.