4 Cara Mengatasi Instagram Tidak Bisa Follow + Penyebabnya

hapus cache dan data aplikasi instagram

Instagram memiliki berbagai macam masalah, salah satunya adalah instagram tidak bisa follow orang tindakan diblokir.

Saya rasa bahwa tidak bisa follow ini sering dialami oleh pengguna instagram saat memfollow akun orang lain secara beruntun.

Belum lagi bila anda menemukan masalah seperti instagram tindakan diblokir. Hal semacam itu juga sangat menjengkelkan ketika menghampiri anda.

Ketika sudah mendapati masalah di instagram seperti kesulitan memfollow, anda bisa melihat penyebabnya terlebih dulu.


Penyebab IG Tidak Bisa Follow Orang Tindakan Diblokir

Terpadat masalah serius ketika anda ngga bisa ngefollow orang. Ketika hal ini terjadi, anda akan merasa bahwa anda ingin mendapatkan informasi akun tujuan namun anda malah tidak diizinkan untuk mengikutinya karena terdapat masalah tersebut.

Biasanya anda akan mendapati masalah ini dengan pesan pemberitahuan tindakan diblokir.

Untuk itu, anda harus mengetahui penyebab ngga dapat mengikuti orang lain di IG. Dibawah ini akan saya jelaskan penyebab nya.

  • Instagram sudah terkena spam dan terdeteksi adanya tindakan berbahaya seperti komentar tidak pantas, mengirim pesan yang melanggar standar komunitas instagram dan sebagainya.
  • Akun anda sudah tidak lagi dapat digunakan karena sudah lama tak dipakai. Biasanya, akun IG yang lama tidak dipakai akan diblokir oleh tim media sosial tersebut.
  • Alasan lainnya adalah anda dicekal login menggunakan akun tersebut untuk membuka instagram dengan alasan akun anda tidak layak dipakai. Sebelum akun dinonaktifkan, anda pasti pernah melakukan hal yang kurang lazim.
  • Follow banyak akun orang dalam waktu singkat.

Berapa Lama Instagram Tidak Bisa Mengikuti?

Sesudah melihat penyebab dari adanya IG ngga bisa mengikuti orang lain adalah pertanyaan yang sering diajukan oleh pengguna IG.

Contoh kecilnya seperti ini, “Berapa lama instagram tidak dapat follow?”. Saya akan berusaha menjawab pada ulasan dibawah ini.

Setelah saya melihat pada kebijakan privasi dan panduan komunitas instagram. Anda akan dikenakan lama waktu yang diperlukan untuk memulihkan IG nggak dapat mengikuti itu.

Lamanya tergantung pelanggaran yang anda lakukan. Untuk pertama kali pemblokiran hanya butuh waktu kurang dari 24 Jam.

Bila kedua kali maka akan dikenakan 1 hingga 3 hari kerja. Jika ketiga, anda bisa dikenakan estimasi waktu selama seminggu.

Sampai keempat kali anda melakukan pelanggaran, mungkin masih ada toleransi dari tim instagram. Anda akan diberikan waktu selama sebulan untuk memulihkan akun instagram yang diblokir.

Itu masih dalam akun instagram diblokir sementara. Bila sudah permanen, maka akun anda sudah tidak dapat diselamatkan lagi.

Anda harus membuat account instagram baru lagi agar dapat mengakses media sosial tersebut.

Bila masih ada pertanyaan seperti ” Kenapa instagram tidak bisa mengikuti?” berarti anda kurang teliti dalam membaca ulasan diatas.

Silakan baca ulang pemaparan yang saya berikan diatas. Selanjutnya akan saya berikan tips cara agar instagram bisa follow lagi.


Cara Agar Bisa Follow Orang Di Instagram

Dibawah ini akan saya paparkan mengenai langkah demi langkah dalam menangani kasus ini.

Anda bisa melihat tata cara mengatasi agar bisa follow orang lain di IG melalui pemaparan dibawah ini:

1. Bersihkan Cache dan Data Aplikasi

instagram tidak bisa follow orang

Anda bisa melakukan penghapusan cache dan data aplikasi untuk meringankan beban aplikasi tersebut.

Mungkin salah satu penyabnya ada di crash aplikasi. Anda bisa ikuti tutorial dibawah ini untuk melakukan hapus cache dan data aplikasi.

  1. Buka program Pengaturan yang ada di hp android masing – masing.
  2. Kemudian cari menu Manajemen Aplikasi atau sejenisnya (tata letak di setiap hp berbeda beda dan nama menu juga berbeda).
  3. Setelah ketemu, silakan cari aplikasi bernama Instagram.
  4. Berikutnya silakan masuk ke Penggunaan Memori (bila tidak ada bisa langsung menuju ke langkah selanjutnya).
  5. Langsung tekan Hapus Cache untuk menghapus cache dan Hapus Data untuk membersihkan data aplikasi.

2. Copot Aplikasi Instagram

Selanjutnya adalah anda dapat mencopot atau uninstall aplikasi instagram. Mungkin dengan cara ini dapat membantu permasalahan anda.

Anda dapat mencopot aplikasi tersebut pada pengaturan di smartphone. Langkah – langkahnya ada dibawah.

tidak bisa follow instagram
  • Pertama buka terlebih dahulu program Pengaturan di HP android anda untuk melakukan uninstall aplikasi instagram.
  • Buka menu Manajemen Aplikasi (Beda hp beda nama dan berbeda tata letak, cari yang serupa).
  • Pilih app Instagram.
  • Pilih menu Hapus.
  • Akan muncul jendela baru yang mana itu untuk konfirmasi penghapusan sebuah aplikasi, apakah anda ingin mencopot nya atau tidak. Bila iya, silakan tekan tombol OKE.
  • Kemudian download ulang deh aplikasi instagram di google playstore. Silakan login instagram, apakah masih ada tindakan tidak dapat follow?. Jika masih ikuti langkah dibawah ini untuk menyelesaikan kasus.

3. Unfollow Akun Orang

Anda dapat berhenti mengikuti seseorang yang sebelumnya pernah anda ikuti. Dalam kurun waktu 7 hari sebelumnya anda telah follow orang siapa saja. Ingat – ingat ya, kemudian lakukan unfollow ke orang tersebut.

Namun perlu anda perhatikan, anda tidak boleh nge-unfollow secara beruntun. Nanti malah dianggap spam dan akun instagram tidak dapat dibuka. Sebaiknya lakukan unfollow sewarjarnya saja dalam artian secara berkala.

Anda dapat melakukan unfollow ini setiap beberapa jam sekali. Jadi, setiap sejam anda unfollow satu orang dulu kemudian dilanjut ke 2 jam berikutnya dan sehari anda tidak boleh lebih unfollow orang kisaran 3 hingga 5.

jadi, sehari anda hanya bisa unfollow akun orang 3 sampai 5 akun saja. Jangan sampai lebih, dan bisa anda lanjut pada kemudian hari.

Hal ini ditujukan karena IG tidak akan mendeteksi akun kita sebagai akun spam. Lalu masalah instagram tidak bisa follow sudah terselesaikan. Bila tidak, silakan simak pemarapan selanjutnya.

4. Laporkan Masalah ke Pihak Instagram

Apabila masalah anda tak kunjung membaik, anda bisa melaporkan masalah tersebut kepada pihak instagram. Anda bisa menggunakan menu laporkan masalah untuk segera menindaklanjuti persoalan anda.

Anda bisa berkonsultasi pada pihak IG mengenai masalah tersebut. Biasanya anda akan diberikan solusi terlebih dahulu dengan melihat panduan instagram.

Bila akun anda dirasa tidak mengalami masalah, mungkin masih ada peluang untuk dipulihkan dari tak bisa follow orang.


Batas Mengikuti Di Instagram

Instagram akan mengenakan sanksi apabila terlalu banyak melakukan follow. Oleh karena itu, limit follow akan instagram sehari adalah 30 akun perjam.

Apabila sehari memiliki waktu 24 jam, jadi 24 dikali 30 akun menjadi 720 akun. Per hari Anda bisa mengikuti sebanyak 720 akun.


Akhir Kata

Demikian ulasan yang dapat saya sampaikan mengenai tidak bisa follow orang di instagram.

Dengan adanya tips diatas masalah yang sedang anda hadapi akan segera bisa anda selesaikan. Terima kasih sudah meluangkan waktu anda untuk membaca, semoga bermanfaat.